Halo sobat KodeRian pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang kode Blogger yaitu "Attribut Expresi" adalah awalan atribut yang menunjukkan bahwa isi dari value atribut tersebut mengandung ekspresi Blogger. Seperti yang kita ketahui bahwa expr: sering digunakan untuk mengambil sebuah data dari Blogger, contoh nya saja seperti gambar artikel blog jika tanpa ekspresi kita diharuskan untuk memasukan secara manual satu-persatu, bikin ribet dong nantinya.
Maka dari itu kode expr: sangat berguna sekali terutama bila kalian sedang mencoba mengembangkan tema yang kalian buat makan kode ini diperlukan untuk mengambil data dari ekspresi blogger.
Apa Itu Ekspresi Blogger ?
Ekspresi Blogger adalah kode khusus Blogger yang harus dimasukan ke dalam value atribut tag HTML.
<div attribut='{EXPRESSION}'>
</div>
Kode ekspresi juga dapat disusun:
- Operator
- Data Blogger
- String
Hasil ekspresi dapat berupa:
Type | Description | Value | |
---|---|---|---|
string | Serangkaian karakter. | "string" | |
boolean | Nilai Boolean. | true| false| yes|no | |
number | Nilai numerik. | 17 | |
URL | Url blog. | "https://.html" | |
image | Url gambar. | "https://.jpeg" | |
date | tanggal. | "18 Maret 2021" | |
locale | bahasa. | "id" | |
message | Pesan. | "pesan" | |
skin | Value variabel pembungkus. | "#ffffff" | |
object | Sebuah Objek. | {"item1":"value","item2":"value","item3":"value"} | |
array | array[string] | Array string. | ["string1","string2","string3"] |
array[boolean] | Array nilai Boolean. | [true,false,true] | |
array[number] | Deretan angka. | [1,2,3,4] | |
array[URL] | Array url blog. | ["https://.html"] | |
array[image] | Array url gambar. | ["https://.jpeg",".jpeg",".jpeg"] | |
array[date] | Array tanggal. | ["18 Maret","18 Mei","18 Juni"] | |
array[object] | Array objek. | [{object}] |
Sintaks
<div expr:class='{EXPRESSION}' expr:id='{EXPRESSION}' expr:style='{EXPRESSION}'>
</div>
- Semua atribut dari tag HTML dapat diawali expr:
- expr: juga dapat disebut sebagai atribut ekspresi khusus untuk tag Blogger.
Ekspresi blogger yang diterapkan pada tag HTML, secara otomatis akan dirubah hasilnya menjadi ekspresi Blogger yang kita masukkan pada tag HTML.
Contoh
<div expr:class='data:view.search.label' expr:id='data:view.postId'>
</div>
Hasil dari expr: akan menghasilkan apa yang kita masukkan/input di ekspresi tadi.
<div class="Blog" id="123456789">
</div>
Kita juga dapat menambahkan ekspresi ke dalam kode b:with untuk memanipulasi data yang akan ditambilkan secara cepat dengan menggunakan kode dari b:with dan ditambah dengan ekspresi blogger. Tapi jika terjadi kesalahan maka blog yang akan kita tampilkan tidak akan terlihat, oleh sebab itu harap berhati-hati ketikka menggunakannya.
Contoh
<b:with value='data:view.isMultipleItems ? "view.type" : "view.type"' var='dataName'>
<b:with expr:value='"data:" + data:dataName' var='newData'>
Hasilnya adalah data:<data:dataName/> : <data:newData/>
</b:with>
</b:with>
Kode diatas akan mengambil nilai dari class di halaman beranda dan single. Eskpresi pertama tidak memiliki awal expr:, karena kita hanya mencari satu string karakter saja view.type. Pada ekspresi kedua, kita perlu awalan expr: karena tujuannya adalah untuk mengambil nilai class berdasarkan halaman yang sedang dimuat.
Metode diatas bakal sangat berguna sekali, ketika berhadapan dengan array dan tidak ada solusi lain selain menduplikasi bagian kode beberapa kali hanya karena nama data berbeda.
Sampai disini saja dulu dan artikel pada blog ini akan terus saya update Setiap Hari meskipun cuman Satu atau Dua saja tapi itu lebih baik daripada Tidak :#
Post a Comment